Patha

Cissampelos pareira L.

Menispermaceae

Lokasi di taman kami

Utama

Sinonim

Cissampelos acuminata Benth.

Cissampelos argentea Kunth

Cissampelos auriculata Miers

Habitus

Merambat. Tumbuhan merambat tahunan, tinggi mencapai 2-5 m

Bagian Yang Digunakan

  • Daun
  • Akar
  • Batang

Syarat Tumbuh

  • Matahari Penuh
  • Butuh Keteduhan

Habitat

  • Hutan
  • Pesisir
  • Daerah Semak

Penyebaran Tanaman

Patha berasal dari India dan didistribusikan di negara Asia lainnya, juga di Afrika Timur, dan Amerika. Tanaman ini mudah ditemukan di daerah tropis dan subtropis India. Tanaman ini sering digunakan secara lokal dalam pengobatan tradisional Ayurveda untuk mengobati berbagai penyakit. Di Asia, selain untuk pengobatan tradisional, patha juga digunakan untuk membuat jelly atau agar-agar.

Nama Lokal

Mayang kapor, Gasing-gasing, Pareira, Daun beludru

Agroekologi

Tanaman ini dapat tumbuh pada tempat hingga ketinggian 2.300 m dpl. Banyak ditemukan di hutan hujan, hutan semak pesisir, hutan semak gugur, vegetasi sekunder, dan dekat singkapan batu, yang juga dapat bertahan di tanah terbuka dan perkebunan.

Morfologi

  • Batang bulat, lentur, hijau kekuningan.
  • Daun berbentuk orbicular, pangkal bulat atau terpotong menjadi berbentuk hati, apeks tumpul, berlekuk, diameter 7-14 cm. Permukaan berselaput, kasar berbulu, berurat, berwarna hijau.
  • Bunga kehijauan atau kekuningan, Mahkota berbentuk seperti cangkir, kecil, memiliki 4 sepal berbulu, obovate, lonjong.
  • Buah merah, berbulu pendek, subglobosa, memiliki endokarp (daging buah).
  • Biji berbentuk seperti sepatu kuda.

Budidaya

Perbanyakan secara generatif (biji) dan vegetatif (stek).

Kandungan Bahan Kimia

Senyawa alkaloid (berberin), hayatin, hayatinin, hayatidin, menismin, asam methalonat, cissamine, cycleanine, quercitol, curine, cissamine, pelosine, tetradine.

Khasiat

Membersihkan serta menyembuhan luka dan bisul, diuretik (peluruh urin), mengobati patah tulang dan keracunan gigitan ular, mengatasi kram perut dan pendarahan uterus serta nyeri pasca melahirkan, mencegah keguguran, mengobati dispepsia, diare, disentri, demam, batuk, asma, bengkak dan sakit pada mata, obat epilepsi.

Simplisia

  • Siapkan kulit batang patha. Cuci hingga bersih dengan air mengalir.
  • Susun kulit batang di atas nampan, tutupi dengan kain berwarna gelap. Jemur di bawah matahari selama beberapa hari hingga kering.
  • Setelah kering, haluskan dengan blender hingga menjadi serbuk.
  • Simpan dalam wadah bersih dan kedap udara.

Bagian Tanaman Yang Dimanfaatkan

Ramuan Tradisional

1. Bengkak dan sakit pada mata

  • Siapkan seluruh bagian tanaman patha secukupnya.
  • Cuci hingga bersih kemudian tumbuk hingga halus.
  • Tempelkan pada mata yang sakit.

2. Ramuan untuk luka

  • Cuci bersih 2-5 daun segar patha dan tumbuk sampai halus.
  • Letakkan pada luka dan balut dengan kain bersih, ganti balutan setiap hari.

Sumber Referensi

  1. Asia Medicinalplants. https://www.asia-medicinalplants.info/cissampelos-pareira-l/ 28-05-2020
  2. https://www.healthbenefitstimes.com/pareira/ akses 28 mei 2020
  3. Tropical Plants Database, Ken Fern. tropical.theferns.info. Cissampelos pareira . http://tropical.theferns.info/viewtropical.php?id=Cissampelos+pareira 31-01-2021
  4. Globinmed. http://Globinmed.com/CissampelospareiraLinn. 01-02-2021
  5. HealthBenefitsTimes. https://www.healthbenefitstimes.com/pareira/ akses 28 mei 2020