Bambu Rambat
Flagellaria indica L.
Flagellariaceae
Lokasi di taman kami
Utama
Sinonim
Flagellaria angustifolia Wall.
Flagellaria catenata Lour. ex. B.A. Gomes
Flagellaria indica var. australiensis Wepfer & H.P.Linder
Habitus
Merambat. Tumbuhan merambat tahunan, panjangnya mencapai 20 m
Bagian Yang Digunakan
- Getah
- Seluruh Bagian Tanaman
Syarat Tumbuh
- Butuh Keteduhan
Habitat
- Lahan Basah
- Hutan
- Pesisir
Penyebaran Tanaman
Bambu rambat ditemukan di banyak daerah tropis dan subtropis di Dunia Lama, India, Bangladesh, Asia Tenggara, Polinesia, dan Australia. Tanaman ini biasanya digunakan sebagai bahan baku pembuatan keranjang dan bahan makanan. Selain itu, secara tradisional bambu rambat memiliki khasiat sebagai obat yang baik bagi kesehatan.
Nama Lokal
Rotan tikus, Owar.
Agroekologi
Bambu rambat biasa ditemukan di daerah lembap seperti rawa mangrove, rawa air tawar, dan hutan pesisir dengan kemampuan adaptasi sampai dengan ketinggian 500 m dpl.
Morfologi
- Akar serabut.
- Batang berbentuk sulur berdiameter tidak lebih dari 2 cm.
- Daun sejajar yang memiliki 10 jaringan pembuluh di setiap daunnya. Tangkai daun sangat pendek bahkan hampir tidak ada, dasar daun menyelimuti batang.
- Bunga berukuran kecil berdiameter 2,5 mm. Mahkota dan kelopak bunga menjadi satu (tepal), tersusun 2 lapis. Tepal bagian luar memiliki panjang 1 mm dan tepal bagian dalam 1,2 mm.
- Buah bentuk bulat, berdiameter 6-8 mm dan menghasilkan biji berdiameter 5-6 mm yang memiliki kulit keras serta tebal.
- Biji berwarna putih dan mengandung minyak. Embrio berbentuk seperti jamur yang berdiameter 1-1,5 mm.
Budidaya
Perbanyakan tanaman secara vegetatif dan generatif (biji yang ditanam akan berkecambah setelah 9-13 bulan setelah semai).
Kandungan Bahan Kimia
Flavonoid, tanin, saponin, steroid, triterpenoid, alkaloid, fitosterol, senyawa fenolik, kaempferol, cyanogenic glycoside.
Khasiat
Mengobati luka luar, meringankan mata perih, penguat imunitas tubuh, meringankan sakit perut, mengatasi disentri, diare, dan kontrasepsi (mencegah kehamilan).
Simplisia
- Petik daun dari tanaman kemudian cuci menggunakan air mengalir. Bahan yang sudah bersih dikeringanginkan.
- Simpan dalam wadah dan ditaruh di suhu ruang.
Bagian Tanaman Yang Dimanfaatkan
Ramuan Tradisional
1. Mencegah kehamilan
- 1 genggam tunas daun dihaluskan dan tambahkan 1 gelas air dan garam.
- Minum jus sebelum sarapan, selama 4 hari berturut-turut.
2. Menyembuhkan luka
- Siapkan daun dan batang secukupnya.
- Cuci kedua bahan hingga bersih dengan air mengalir. Haluskan hingga lumat.
- Tempelkan pada luka. Lakukan 1 kali dalam sehari selama 2 hari.
Sumber Referensi
- BRAIN. (2003). Flagellaria indica (FLAGELLARIACEAE); Whip vine, supplejack. http://www.brisrain.org.au/01_cms/details.asp?ID=218. 11-02-2021.
- Kew Science. (No date). Flagellaria indica L. http://www.plantsoftheworldonline.org/taxon/urn:lsid:ipni.org:names:366164-1. 11-02-2021.
- National Park of Singapore. (No date). Flagellaria indica L. https://www.nparks.gov.sg/florafaunaweb/flora/1/4/1405. 11-02-2021.
- StuartXchange. (2016). Philippine Meicinal Plants. Baling-uai-Flagellaria indica Linn., WHIP VINE. http://www.stuartxchange.com/Baling-uai.html. 11-02-2021.
- Urban Forest. (2019). Flagellaria indica L. https://uforest.org/Species/F/Flagellaria_indica.php. 13-10-2020.
- Tropical Plants Database, Ken Fern. tropical.theferns.info. Flagellaria indica http://tropical.theferns.info/viewtropical.php?id=Flagellaria+indica 25-01-2021
- Innovareacademics. Phytochemical screening, antioxidant properties invarious extracts from the leaves of flagellariaindica L. From Sabah, Malaysia. https://innovareacademics.in/journals/index.php/ijpps/article/view/7434 11-01-2021