Kembang Kuning

Senna surattensis (Burm.f.) H.S.Irwin & Barneby

Fabaceae

Lokasi di taman kami

Utama

Sinonim

Cassia surattensis Burm.f.

Habitus

Semak. Perdu tahunan, tinggi mencapai 7 m

Bagian Yang Digunakan

  • Daun
  • Bunga
  • Akar

Syarat Tumbuh

  • Matahari Penuh
  • Butuh Keteduhan

Habitat

  • Hutan
  • Pesisir
  • Padang Rumput

Penyebaran Tanaman

Tanaman ini tersebar luas di India, Myanmar, Thailand, Laos, Vietnam, Malaysia, Indonesia, Filipina dan Australia juga ditemukan di daerah tropis dan subtropis lainnya seperti Afrika dan Hindia Barat. Kembang kuning sering ditanam sebagai tanaman hias dan menjadi tanaman hias populer di Hawai, Taiwan dan Hongkong karena toleran terhadap polusi sulfur dioksida. Selain itu, kembang kuning memiliki manfaat sebagai tanaman obat dan daun mudanya dapat dijadikan sayuran.

Nama Lokal

Kembang koning, Kemoning, Kuning (Nusa Tenggara).

Agroekologi

Tanaman ini cocok di iklim tropis dan subtropis yang membutuhkan sinar matahari penuh atau paling tidak sedikit teduh, tanaman tumbuh baik di tanah yang lembab. Umumnya tumbuh di hutan jati dan tanah rawa hingga ketinggian 300 m dpl.

Morfologi

  • Batang memiliki cabang muda tanpa rambut atau dengan rambut yang pendek.
  • Daun terdiri dari 4-9 pasang anak daun, panjang tangkai 1,5-5 cm. Bentuk bulat telur sampai bulat telur-memanjang, ukuran daun 3-10 cm x 1-5 cm, permukaan atas daun licin atau berambut tipis.
  • Bunga aksilar berwarna kuning, sepal bagian dalam membulat, petal bulat telur memanjang. 
  • Buah polong pipih, berbulu, berisi 20-35 biji.
  • Biji berwarna hitam, berkilau, panjang 1 cm.

Budidaya

  • Perbanyakan secara generatif (biji).
  • Kulit biji cukup keras, diperlukan perlakuan skarifikasi.

Kandungan Bahan Kimia

Flavonoid, quercetin, quercetin 3-O-glucoside 7-O-rahmnoside, rutin, alkaloida, polifenol, beta sitosterol, saponin, tanin, steroid, triterpenoid.

Khasiat

Hepatoprotektif, obat pencahar, mengobati gonore (kencing nanah), disentri, antijamur, obat diabetes, sakit tenggorokan, gigitan ular.

Bagian Tanaman Yang Dimanfaatkan

Ramuan Tradisional

1. Batuk dan radang tenggorokan

  • Siapkan daun 5–15 g dicuci hingga bersih dengan air mengalir.
  • Seduh dengan 1 gelas air panas.
  • Saring dan minum selagi hangat.

2. Kencing nanah

  • Siapkan 10 g akar kembang kuning dicuci dan potong-potong.
  • Rebus dengan 1 gelas air selama 15 menit lalu dinginkan dan saring.
  • Minum 2 kali sehari sama banyak pada pagi dan sore hari.

Sumber Referensi

  1. National Parks. Flora & Fauna Web. Senna surattensis (Burm. f.) H. S. Irwin & Barneby https://www.nparks.gov.sg/florafaunaweb/flora/1/7/1789   21-01-2021
  2. Widiyaningrum Herlina. 2019. Kitab Tanaman Obat Nusantara. Media Pressindo. Jakarta.
  3. School of Chinese Medicine. Medicinal Plant Images Database. https://libproject.hkbu.edu.hk/was40/detail?lang=en&channelid=1288&searchword=herb_id=D00338 15-08-2020.