Harimonting

Rhodomyrtus tomentosa (Aiton) Hassk.

Myrtaceae

Lokasi di taman kami

Utama

Sinonim

Cynomyrtus tomentosa (Aiton) Scriv.

Myrtus tomentosa Aiton

Habitus

Semak. Perdu tahunan, tinggi mencapai 1-4 m

Bagian Yang Digunakan

  • Daun
  • Buah
  • Akar

Syarat Tumbuh

  • Matahari Penuh
  • Curah Hujan Tinggi

Habitat

  • Lahan Basah
  • Hutan
  • Pesisir
  • Daerah Semak

Penyebaran Tanaman

Tanaman ini merupakan tumbuhan asli Asia Selatan dan Asia Tenggara, dari India, China Timur sampai Selatan, Hong Kong, Taiwan, Filipina hingga Malaysia, dan Indonesia (Sulawesi). Di Malaysia, akar, buah, dan daunnya digunakan untuk mengobati diare. Di Indonesia daunnya digunakan untuk mengobati luka.

Nama Lokal

Keumiki (Aceh), Karamunting (Banjar), Karamuntiang (Minangkabau), Kalimuntiong (Riau), Kemunting.

Agroekologi

Tumbuh baik di daerah tropis dan subtropis pada ketinggian 2.440 m dpl, membutuhkan curah hujan tahunan 1.200 mm/th. Menyukai intensitas sinar matahari penuh, tanah berpasir, kelembapan cukup, tanah yang lembap dengan pH tanah 4-6, maupun tanah yang agak asam. Toleran terhadap situasi banjir atau terendam.

Morfologi

  • Daun hijau, letak berseberangan dengan tiga tulang daun yang tegak. Permukaan kasar dan mengkilap. Ujung daun tumpul hingga runcing.
  • Bunga soliter atau dalam kelompok dua atau tiga, dengan lima kelopak yang diwarnai putih di luar dengan keunguan-merah muda atau semua merah muda.
  • Buah bisa dimakan, jika tua berwarna ungu, bulat.

Budidaya

  • Perbanyakan dengan biji, stek dan anakan.
  • Biji sebaiknya ditanam dalam keadaan segar, pisahkan biji dari daging buah sebelum ditanam.

Kandungan Bahan Kimia

Antosianin, flavonoid, steroid, triterpenoid, tanin, taraxerol, coumaryl-oleonolic acid, kuinon, tomentodion, floroglusinol, anthracene glycoside, malic acid, gallic acid, caffeic acid, quinic acid, octadecenoic acid.

Khasiat

Obat diare dan sakit perut, perawatan pasca melahirkan, pembalut luka, antioksidan, meningkatkan haemoglobin darah, meningkatkan antianoxic, mengobati sariawan, keputihan.

Simplisia

  • Kumpulkan daun segar.
  • Cuci hingga bersih dengan air mengalir.
  • Kering anginkan bahan hingga beberapa hari.
  • Setelah benar-benar kering giling hingga menjadi serbuk.
  • Masukkan dalam wadah bersih dan kedap udara.

Bagian Tanaman Yang Dimanfaatkan

Ramuan Tradisional

1. Sariawan

  • Ambil 2 lembar daun harimonting cuci bersih lalu bilas dengan air matang selanjutnya dikunyah, tahan beberapa lama lalu buang ampasnya.

2. Keputihan

  • Daun harimonting 2 genggam, jahe dan bengle masing masing sebesar ibu jari.
  • Semua bahan dicuci bersih lalu potong-potong.
  • Rebus dengan 3 gelas air hingga tersisa dua gelas air. Setelah dingin disaring dan diminum 2 kali sehari sebanyak 1 gelas.

Sumber Referensi

  1. CABI. (2012). Invasive Species Compendium. Rhodomyrtus tomentosa (Downy rose-myrtle). https://www.cabi.org/isc/datasheet/47297#tosummaryOfInvasiveness. 15-08-2020.
  2. Fern, Ken. (2019). Useful Tropical Plants. Rhodomyrtus tomentosa. http://tropical.theferns.info/viewtropical.php?id=Rhodomyrtus+tomentosa. 15-08-2020.
  3. Hamid, H.A., Mutazah, R., and Yusoff, M. (2017). Rhodomyrtus tomentosa: A phytochemical and pharmacological review. https://www.researchgate.net/publication/313386254_Rhodomyrtus_tomentosa_A_phytochemical_and_pharmacological_review. 07-12-2020.
  4. Latiff, A.M. (2016). Pl@nt Use. Rhodomyrtus tomentosa (PROSEA). https://uses.plantnet-project.org/en/Rhodomyrtus_tomentosa_(PROSEA). 15-08-2020.
  5. Science Direct. (2020). Rhodomyrtus tomentosa (Aiton.): A review of phytochemistry, pharmacology and industrial applications research progress. https://www.sciencedirect.com/science/article/abs/pii/S0308814619318448. 15-08-2020.