Kencur Bunga Ungu
Kaempferia elegans Wall.
Zingiberaceae
Lokasi di taman kami
Utama
Sinonim
Kaempferia atrovirens N.E.Br.
Kaempferia crawfurdia Wall. ex Horan.
Kaempferia philippiana (A.Dietr.) K.Schum.
Habitus
Herba. Herba tahunan, tinggi 35-40 cm
Bagian Yang Digunakan
- Daun
- Bunga
- Rimpang
Syarat Tumbuh
- Butuh Keteduhan
Habitat
- Hutan
- Daratan
Penyebaran Tanaman
Kencur bunga ungu atau Kaempferia elegans berasal dari China (Sichuan) hingga Indo-China, Kalimantan. Tanaman ini merupakan salah satu spesies penutup tanah yang baik dengan bunga ungu yang cantik dan motif daun yang menarik. Manfaat lain dari tanaman ini adalah minyaknya yang digunakan dalam parfum, sabun, krim dan lainnya.
Nama Lokal
Kencur hutan, Bintik perak.
Agroekologi
Tumbuh baik pada lingkungan ternaungi sebagian sampai ternaungi penuh, pada berbagai jenis tanah yang lembap dan berdrainase baik.
Morfologi
- Akar serabut.
- Batang sukulen mengandung banyak air.
- Daun berbentuk elips lebar, dengan ukuran hingga 25 cm, dengan pola tidak beraturan berwarna hijau tua dan perak tulang, daun sejajar, tangkai daun pendek, tepi daun rata.
- Bunga kecil sekitar 2 cm, letak bunga pada batang pada ketiak daun (flos axilaris), berwarna ungu muda memiliki 4 kelopak.
Budidaya
Perbanyakan dengan rimpang dan pembagian anakan dalam rumpun.
Kandungan Bahan Kimia
Informasi tidak diketahui. Butuh penelusuran lebih lanjut.
Khasiat
Merangsang pertumbuhan sel baru, mengobati luka dan mengatasi infeksi tenggorokan. Memiliki sifat karminatif, diuretik, ekspektorant, pectoal.
Bagian Tanaman Yang Dimanfaatkan
Ramuan Tradisional
1. Luka
- Ambil rimpang kencur bunga ungu secukupnya cuci hingga bersih.
- Haluskan hingga menjadi pasta.
- Oles pada luka.
Sumber Referensi
- Royal Botanic Gardens. Plants Of the World Online: Kaempferia elegans Wall.. https://powo.science.kew.org/taxon/urn:lsid:ipni.org:names:60468958-2#synonyms. 14-08-2022.
- Flora Fauna Web. 2021. Kaempferia elegans 'Shazam'. https://www.nparks.gov.sg/florafaunaweb/flora/2/1/2163. 14-08-2022.
- Eko. M. 2021. Planter and Forester: Kaempferia elegans, Family Zingiberaceae yang berdaun Indah. https://www.planterandforester.com/2021/09/kaempferia-elegans-family-zingiberaceae.html?m=1. 14-08-2022.
- Garden plant. 2022. Peacock Ginger Benefits. https://gardenplants.comparespecies.com/en/peacock-ginger-benefits/model-1949-7. 14-08-2022.